Blora, MEMANGGIL.CO - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Blora menyelenggarakan upacara peringatan di halaman kantor setempat, Senin (10/11).
Kegiatan berlangsung khidmat dan penuh semangat nasionalisme dengan mengusung tema nasional “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan.”
Baca juga: Kasus Bullying di SMPN 1 Blora: Dewan Pendidikan Desak Penanganan Tegas
Upacara dimulai dengan pengibaran Bendera Merah Putih, menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan dilanjutkan dengan pembacaan pesan perjuangan para Pahlawan Nasional.
Bertindak sebagai pembina upacara, Kasubbag TU Kemenag Blora, Kholid, menyampaikan amanat Menteri Sosial RI yang mengajak seluruh peserta untuk meneladani nilai perjuangan para pahlawan seperti kesabaran, semangat mengutamakan kepentingan bangsa, serta berpandangan jauh ke depan.
Baca juga: PLN Blora Imbau Warga Waspada Gangguan Listrik di Musim Hujan
“Sebagai ASN Kementerian Agama, semangat para pahlawan harus menjadi teladan dalam setiap langkah pengabdian. Dengan semangat itu, kita bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tegas Kholid dalam amanatnya.
Lebih lanjut, ia juga mendorong seluruh peserta agar menunjukkan kerja nyata, disiplin, dan integritas sebagai wujud melanjutkan perjuangan para pahlawan di era modern.
Baca juga: Kasus Bullying di SMP Blora, Polisi dan Dinas Pendidikan Lakukan Penanganan Serius
Upacara tersebut diikuti oleh jajaran pejabat struktural Kemenag Blora, antara lain Kasubbag TU, para Kasi dan Gara, Kepala KUA Kecamatan Blora, Jepon, Tunjungan, serta Banjarejo, juga pengawas madrasah, staf, serta ASN dan non-ASN di lingkungan Kemenag Kabupaten Blora.
Kegiatan berjalan dengan lancar dan penuh semangat, mencerminkan komitmen insan Kemenag Blora untuk terus meneladani perjuangan para pahlawan dalam memberikan pelayanan terbaik bagi umat dan bangsa.
Editor : B. Wibowo