MEMANGGIL.CO - Keluarga besar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Bojonegoro tengah berduka. Sebab, salah satu kader terbaik mereka, Eny Soedarwati, meninggal dunia akibat kecelakaan bus dalam perjalanan menuju Makkah untuk melaksanakan ibadah umrah.

Ketua DPRD Kabupaten Bojonegoro, Abdullah Umar, membenarkan kabar duka tersebut.

Saya dapat kabar dari saudara sepupu saya, bahwa istri saudara sepupu saya yang jadi dokter di RSIM Sumberrejo itu meninggal dunia, setengah jam kemudian saya dapat kabar lagi kalau Bu Eny juga meninggal dunia, ungkap Umar, Jumat (21/3/2025), dilansir Antara.

Menurut informasi yang diterimanya, bus yang ditumpangi jemaah umrah tersebut terguling setelah menabrak sejenis truk dan terbakar.

Kami keluarga besar PKB dan DPRD Bojonegoro sangat kehilangan. Kami sangat berduka atas kepergian almarhumah Eny Soedarwati, ungkapnya.

Abdullah Umar juga mengimbau seluruh jajaran DPC dan DPAC PKB Bojonegoro untuk melaksanakan Salat Ghaib bagi Eny Soedarwati dan para korban lainnya.

"Semoga amal ibadahnya diterima dan mendapatkan tempat yang indah di surga," tutup Abdullah Umar.

Kronologi Kejadian

[caption id="attachment_26564" align="alignnone" width="716"] Bus yang mengangkut jemaah umrah asal Indonesia mengalami kecelakaan di Wadi Qudeid, Arab Saudi, Kamis (20/3) siang waktu setempat (Memanggil.co/Ist)[/caption]

Sebelumnya diberitakan sebuah bus yang mengangkut jemaah umrah asal Indonesia mengalami kecelakaan fatal di Wadi Qudeid, Arab Saudi, pada Kamis (20/3) siang waktu setempat.

Kecelakaan terjadi akibat tabrakan antara bus jemaah umrah dan sebuah mobil jip yang mengakibatkan kebakaran hebat. Lokasi kejadian berada di Madinah-Mecca Road, sekitar 150 kilometer dari Kota Jeddah.

Akibat kecelakaan ini, enam orang jemaah meninggal dunia dan 14 lainnya mengalami luka-luka. Tiga korban yang mengalami luka-luka masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit, sementara 11 jemaah lainnya telah kembali ke hotel untuk melanjutkan program umrah.

Korban Tewas

Dua korban yang meninggal dunia berasal dari Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, yaitu Eny Soedarwati SIP, anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan dr. Dian Novita, Wakil Direktur Rumah Sakit Islam Muhammadiyah Sumberrejo, Bojonegoro.

Selain itu, pasangan suami istri Dawam Mahmud (48) dan Ade Sumarsih (44), serta kedua putri mereka Arelin Nawalia Adam (22) dan Audria Malika Adam (16) yang merupakan warga Jakarta Timur, juga menjadi korban.

Tiga korban lainnya yang mengalami luka-luka, yaitu Fabian (14), Ahzan Tuddoni Gazali (55), dan Ahmad Alawi (22), masih dirawat di rumah sakit.