MEMANGGIL.CO - Putra Presiden Prabowo Subianto, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Hediprasetyo, merayakan ulang tahunnya yang ke-41, Minggu (23/3/2025).
Adapun perayaan ulang tahun Didit menjadi momen kebersamaan keluarga, termasuk anak, cucu, dan menantu dari presiden-presiden RI terdahulu. Mereka terlihat berkumpul di satu tempat dengan harmonis.
Salah satu yang membagikan momen tersebut adalah Annisa Pohan, menantu Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Anisa Pohan mengunggah beberapa foto di Instagramnya, Minggu (23/3/2025).
Sejumlah anak dan menantu presiden-presiden Indonesia hadir dalam acara tersebut, termasuk:
- Guruh Soekarnoputra, anak dari Presiden RI pertama, Ir. Soekarno.
- Siti Hediati Haryadi atau Titiek Soeharto, anak dari Presiden RI kedua, Jenderal Purn. H. Soeharto.
- Ilham Habibie, anak dari Presiden RI ketiga, BJ. Habibie.
- Yenny Wahid, anak dari Presiden RI keempat, Abdurrahman Wahid (Gus Dur).
- Puan Maharani, anak dari Presiden RI kelima, Megawati Soekarnoputri.
- Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), anak dari Presiden RI keenam, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
- Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep, anak dari Presiden RI ketujuh, Joko Widodo (Jokowi).
- Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo (Didit Hediprasetyo), anak dari Presiden RI kedelapan, Prabowo Subianto.
Selain itu, anak-anak Puan Maharani, Diah Pikatan Orissa Putri Hapsari, Putri Wardhana, Stella Christie, dan Gusti Bhre Mangkunegara X juga ikut memeriahkan acara tersebut.